Yuswariani

Guru matematika MAN 2 Payakumbuh...

Selengkapnya
Navigasi Web
Asyiknya Berbalas Pantun di Grup 1000 Pantun Lebaran 2

Asyiknya Berbalas Pantun di Grup 1000 Pantun Lebaran 2

Asyiknya Berbalas Pantun di Grup 1000 Pantun Lebaran 2

Darimana datangnya epidemi

Dari Wuhan awal berjumpa

Mari kita bina silaturahmi

Walaupun dengan pantun kita menyapa

(Yuswariani)

….

Pergi ke Senen mampir ke Pasar Baru

Jangan lupa beli baju baru

Jika kita dapat bertemu

Pasti rasa mengharu biru

(Tienkiran)

..

Buah sukun sedap sekali

Dimakan dengan segelas susu

1000 pantun dalam antologi

Membuat Bangga juga terharu

(Chalida Melvi)

Pasti rasa mengharu biru

Serasa begitu dalam rasa rindu

Bagai tak bertemu berwindu-windu

Itulah rasa yang membuat haru

(Surya Dwi Soekarman)

…..

Duduk bersama menonton kartun

Jangan lupa menonton beritanya

Maaf aku yang tak pandai berpantun

Apalagi melawan para ahlinya

(Mukhoyyaroh)

….

Nenek tua tinggal digubuk

Gubuk terletak di jalan cempaka

Rasa rindu pada bapak ibuk

Ingin rasanya segera bertemu muka

(Yuswariani)

…..

Pergi liburan ke panorama

Jangan lupa membeli buah naga

Seribu pantun karya bersama

Enak dibaca bersama keluarga

(Yuswariani)

……

Bersama-sama makan bayam,

Eloklah kita berbaju anggun.

Kuota masih kurang enam,

Baiklah kita membuat pantun.

(Dwi Lestari)

…..

Eloklah kita berbaju anggun

Baju dibawa dalam kardus

Baiklah kita membuat pantun

Pantun dibuat urut ke seratus

(Hasna Mila)

Baju dibawa dalam kardus

Tersusun rapi dalam lemari

Sudah lengkap 100 langsung bungkus

Agar kita senang lah hati

(Bunda Era)

…..

Kardus ditumpuk kutus-kutus

Awas kotor yang sebelah kiri

Kalau sudah dapat seratus

Sang editor segera dikabari

(Dwi Lestari)

….

Tukang kredit membawa paku

Paku baja untuk membuat bahtera

Selamat mengedit untuk bapak syaikhu

Semoga bapak selalu sehat sejahtera

(Ma’ruf Yuniarno)

Lab farmasi menjual obat

Obat dibuat sakit linu

Terimakasih segera dibuat

Ini semua berkat PakSyaikhu

(Dwi Lestari)

…..

Anak Pramuka pergi berkemah

Berkemah di alam terbuka

Asyik rasanya bertemu ramah

Walaupun tidak bertemu muka

(Yuswariani)

…..

Alangkah asyiknya si film kartun

Apalagi sambil makan roti

Kita yang penting belajar berpantun

Saya sendiri juga kurang mengerti

(Mukhoyyaroh)

….

Bersambung…….

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren...kolabarasi pantun...

29 May
Balas

Terimakasih buk semoga sukses selalu dan barakallahu fiik

29 May

keren,,, sukses selalu

29 May
Balas

Terimakasih pak, semoga sukses selalu dan barakallahu fiik

29 May

Penikmat pamtun

29 May
Balas

Terimakasih buk sudah berkunjung, semoga sehat selalu dan barakallahu fiik

29 May



search

New Post